Mengisi Bulan Suci Ramadan, Satpolairud Polres Belitung Berbagi Takjil
Belitung, SorotBabelNews.com- Dalam rangka mengisi bulan suci Ramadan 1446 Hijriyah dengan kegiatan yang penuh berkah, Satuan Polisi Air dan Udara (Satpolairud) Polres Belitung menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil kepada masyarakat di sekitar Bundaran Batu Satam, Kabupaten Belitung, pada Kamis, 6 Maret 2025.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Polairud Polres Belitung, AKP Irwan Haryadi, S.H., didampingi Kanit Gakkum Ipda Alfadri, bersama personel Satpolairud lainnya. Pembagian takjil ini bertujuan untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, khususnya bagi mereka yang masih dalam perjalanan menjelang waktu berbuka puasa.
AKP Irwan Haryadi, S.H., seijin Kapolres Belitung menyampaikan, bahwa kegiatan Ramadan Barokah ini merupakan wujud kepedulian Polres Belitung terhadap masyarakat yang menjalankan ibadah puasa.
“Di bulan penuh berkah ini, kami ingin berbagi dan menunjukkan bahwa kepolisian selalu hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga melalui kegiatan sosial yang bermanfaat,” ujar AKP Irwan Haryadi.
Sementara itu, masyarakat yang menerima takjil menyambut baik kegiatan tersebut. Banyak di antara mereka yang mengungkapkan rasa terima kasih atas kepedulian dan perhatian yang diberikan oleh jajaran kepolisian.
Kegiatan berbagi takjil ini merupakan bagian dari program Ramadan Barokah yang diinisiasi oleh Kapolri, dengan tujuan mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat menumbuhkan rasa kebersamaan serta mempererat silaturahmi antara aparat kepolisian dan warga, sehingga tercipta lingkungan yang harmonis dan penuh kebersamaan.*Hms Polres Belitung.